ADVERTISER

Ternyata Allah SWT Menciptakan Manusia dari "SARIPATI" Tanah, Ini Ayatnya

Diposting oleh Unknown

Share on :

Dalam keterangan wikipedia  Penciptaan Adam adalah kisah penciptaan manusia yang pertama. Adam diriwayatkan sebagai satu daripada ciptaan Allah swt. yang paling kontroversi atau paling disebut-sebut oleh makhluk Allah yang lain. Peristiwa tersebut disebut dalam al-Qur'an dan hadits Rasulullah Muhammad saw.

Seperti yang dijelaskan dalam Al-qur'an surah Albaqarah ayat 30 :

Ketika Allah berfirman kepada malaikat: Sesungguhnya Aku hendak menjadikan seorang khalifah di bumi. Mereka bertanya (tentang hikmat ketetapan Tuhan itu dengan berkata): Adakah Engkau (Ya Tuhan kami) hendak menjadikan di bumi itu orang yang akan membuat bencana dan menumpahkan darah, padahal kami sentiasa bertasbih dengan memujiMu dan mensucikanMu?. Tuhan berfirman: Sesungguhnya Aku mengetahui akan apa yang kamu tidak mengetahuinya. (Surat Al Baqarah: 30)

Sudah sangat jelas dengan ayat diatas,, menjelaskan jika suatu hal yang tidak diketahui walaupun itu malaikat sekalipun ,, Kecuali Allah SWT Yang Maha Mengetahui Apa yang tidak kita ketahui,,dan tidak dipungkiri,,DALAM banyak ayat al-Qur’an telah disebutkan bahwa manusia Allah SWT ciptakan dari saripati tanah. Dan, setelah dilakukan banyak penelitian oleh para ilmuwan, terbukti bahwa manusia dan tanah memiliki unsur-unsur penyusun yang sama. Seperti yang dilansirkan dalam situs ISLAM POS Unsur-unsur kimiawi yang sama-sama terdapat dalam tubuh manusia dan tanah itu adalah
  • zat besi
  • kalsium
  • oksigen
  • natrium
  • kalium
  • magnesium dan
  • hidrogen
  • klorin
  • yodium
  • mangan
  • timah dan
  • fosfor
  • karbon
  • seng
  • sulfur
  • dan nitrogen.

وَلَقَدْ خَلَقْنَا الإنْسَانَ مِنْ سُلالَةٍ مِنْ طِينٍ

“Dan sungguh, Kami telah menciptakan manusia dari saripati (berasal) dari tanah,”(QS. Al-Mu’minun: 12).

الَّذِي أَحْسَنَ كُلَّ شَيْءٍ خَلَقَهُ وَبَدَأَ خَلْقَ الإنْسَانِ مِنْ طِينٍ

“Yang memperindah segala sesuatu yang Dia ciptakan dan yang memulai penciptaan manusia dari tanah,”(QS. As-Sajdah: 7).

وَمِنْ آيَاتِهِ أَنْ خَلَقَكُمْ مِنْ تُرَابٍ ثُمَّ إِذَا أَنْتُمْ بَشَرٌ تَنْتَشِرُونَ

“Di antara tanda-tanda (kebesaran-Nya) ialah Dia menciptakan kalain dari tanah,”(QS. Ar-Rum: 20).

Pada zaman ketika ayat-ayat ini diturunkan, belum ada penelitian ilmiah tentang elemen-elemen biologis dan kimiawi yang terdapat dalam tubuh manusia. Berbagai macam spekulasi tentang penciptaan manusia dari tanah bermunculan (kombinasi debu dan air). Namun, setelah ilmu pengetahuan berkembang, penelitian terhadap unsur-unsur tanah dan tubuh manusia dilakukan.



Hasilnya, zat-zat penyusun tubuh manusia dan tanah tepat sama:
  • zat besi
  • kalsium
  • oksigen
  • natrium
  • kalium
  • magnesium dan
  • hidrogen
  • klorin
  • yodium
  • mangan
  • timah dan
  • fosfor
  • karbon
  • seng
  • sulfur
  • dan nitrogen.

Di toko penjual bahan-bahan kimia, semua unsur ini bisa dibeli dengan harga terjangkau. Lalu apakah manusia bisa menciptakan manusia lain dengan bahan yang sama?Sungguh luar biasa, Allah SWT menciptakan manusia dari bahan-bahan yang murah. Namun, bahan-bahan ini bukanlah suatu rahasia penting yang harus dikagumi, tetapi Sang Pencipta yang telah mengatur semuanya dengan perhitungan yang tepatlah yang harus kita imani.

هُوَ الَّذِي يُصَوِّرُكُمْ فِي الأرْحَامِ كَيْفَ يَشَاءُ لا إِلَهَ إِلا هُوَ الْعَزِيزُ الْحَكِيمُ

“Dialah yang membentuk kalian dalam rahim menurut yang Dia kehendaki. Tidak ada tuhan selain Dia, Yang Maha Perkasa, Maha Bijaksana,”(QS. Ali Imran: 6).

Allah SWT menggabungkan unsur-unsur di atas dengan perhitungan tepat. Unsur-unsur ini secara harmonis dan proporsional tersebar dalam tubuh saat kita dilahirkan: tubuh diprogram untuk mempergunakannya dengan jumlah yang telah ditentukan dan membuang kelebihannya.

Tubuh manusia mengandung kalsium sekitar 2 kg. Jika jumlah ini berkurang, menggigit apel saja bisa membuat gigi pecah. Tubuh membutuhkan 120 gram kalium. Kekuarangan kalium dapat mengakibatkan kejang otot, kelelahan, gangguan pencernaan dan gemetar. Kita hanya membutuhkan seng sebanyak 2-3 gram. Sedikit saja kurang dari jumlah yang dibutuhkan dapat mengakibatkan hilangnya daya ingat, impotensi, menurunnya kemampuan untuk beraktivitas dan melemahnya indra pengecap dan pencium.Ini hanya sebagian data yang membuktikan bahwa ketika Allah SWT menciptakan manusia dari tanah liat. Dia menggabungkan zat-zat kadungannya dalam jumlah yang ideal. Maha Besar Allah telah menciptakan manusia dengan segala keidealan dan takaran yang pas menurut-NYA. Smeoga artikel sederhana ini bermanfaat dan bisa ketahui seharusnya kita bersyukur kepada Allah SWT .. dan jangan lupa baca juga artikel dibawah ini gan :


susan merah -
SERIAWAN Updated at : 04.06.00

{ 0 komentar... or add one}


Posting Komentar